Belajar menggunakan kata posisi dalam bahasa jepang



Oke setelah sebulan ga update blog karena UTS , UAS dan Lain - lain akhirnya gue bisa update juga dikesempatan kali ini. Well kali ini gue akan share sedikit ilmu yang gue dapat dari kampus gw. Yaitu penggunaan kata posisi dalam bahasa Jepang . Kok bahasa jepang sih Bro , Elu kan jurusan Teknik Komputer ? Ya ga apa - apa iseng - iseng belajar siapa tau dapet kesempatan singgah ke Jepang nanti \O.o/ . 
 Sebelumnya kita kenal dulu beberapa kata posisi yang diapakai dalam bahasa jepang
kata penunjuk tempat / posisi :

koko : tempat ini ( disini)

soko : tempat itu/disana

asoko : tempat yang disana (jauh)

doko : dimana

Koko, soko, dan asoko adalah kata tunjuk untuk menunjukkan tempat atau letak sebuah benda, sedangkan kochira, sochira, dan achira, umumnya digunakan bukan hanya untuk menunjukkan tempat, tetapi juga arah. Kochira, sochira, dan achira bisa pula sebagai bentuk kata tunjuk sopan dari koko, soko, dan asoko.
  1. Kata Tunjuk Tempat.

    ?Kata tunjuk tempat adalah kata yang digunakan untuk menunjukkan tempat. Dalam Bahasa Jepang, kita menggunakan kata :

    > KOKO : Di sini (tempat ada di dekat pembicara)
    > SOKO : Di situ (tempat ada di dekat lawan bicara)
    > ASOKO: Di Sana (tempat ada di tempat yang jauh dari pembicara dan lawan bicara)

    Kata tunjuk bisa di awal kalimat dan menjadi SUBYEK Kalimat, bisa juga menjadi PREDIKAT.

    >> Contoh Kata Tunjuk Tempat di awal kalimat (menjadi SUBYEK) :

    + koko wa watashi no uchi desu. = di sini rumah saya.
    + soko wa toire desu. = di situ toilet.
    + asoko wa byou'in desu. = di sana rumah sakit.

    >> Contoh Kata Tunjuk Tempat yang menjadi PREDIKAT.

    + anata no heya wa koko desu. = kamarmu (ada) di sini.
    + okane wa soko desu. = uangnya (ada) di situ.
    + toshokan wa asoko desu. = perpustakaannya (ada) di sana.

    Untuk menanyakan letak/tempat, (di mana?) kita menggunakan kata tanya doko. Doko letaknya selalu menjadi PREDIKAT.?

    >>contoh :

    + terebi wa doko desu ka. = televisinya (ada) di mana?
    + yamada-san wa doko desu ka. = yamada ada di mana?
Well segitu dulu yang bisa gue bagi, karena udah waktunya gue pamit belajar Fisdas buat UAS besok. Ok cobalah belajar ilmu baru siapa tau ilmu itu akan menjaga kita nanti suatu saat oke Happy Blogging All !

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makalah - Reformasi

Review Anime : Chihayafuru

Review: 7 Anime Remaja terbaik yang pantas di tonton